Jumat, 15 Februari 2013


Materi Seleksi Pendaftaran Akademi Militer TNI

Pemeriksaan/Pengujian. Pemeriksaan/pengujian calon dilaksanakan 2 tahap, 3 tingkat.  Setiap calon harus dan wajib menjalani pemeriksaan/pengujian yang sama baik tahap maupun tingkatnya.
  1. Rik/Uji tingkat I dan II/tingkat daerah.
    Dilaksanakan di daerah oleh Sub Panda dan Panda setempat, dengan macam/jenis pemeriksaan/pengujian sebagai berikut :
    1. Rik/Uji tingkat I.
      Dilaksanakan oleh Sub Panda meliputi :
      • Pemeriksaan Administrasi.
      • Pemeriksaan Kesehatan I & II.
      • Pemeriksaan/pengujian Jasmani (Kesegaran Jasmani A, B, Renang dan Postur).
      • Test Wawancara.
      • Pemeriksaan Psikologi I (oleh Tim Rik Psi Panpus).
    2. Rik/Uji tingkat II.
      Dilaksanakan oleh Panda meliputi :
      • Pemeriksaan Administrasi.
      • Pemeriksaan Kesehatan III (Tim Rikkes Panpus) meliputi aspek laboratorium, bedah dan mata.
      • Pemeriksaan/pengujian Jasmani (Kesegaran Jasmani A, B, Renang dan Postur).
      • Wawancara.
  2. Rik/Uji tingkat III/tingkat Pusat.
    Dilaksanakan di Pusdikajen Kodiklat TNI AD oleh Panpus meliputi :
    1. Pemeriksaan Administrasi.
    2. Pemeriksaan Kesehatan  IV.
    3. Pemeriksaan/pengujian Jasmani (Kesegaran Jasmani A, B, Renang, postur/Antropometrik dan adi raga).
    4. Test Wawancara.
    5. Pemeriksaan Psikologi II (psikologi lapangan).
    6. Pengujian Pengetahuan/Akademik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar